Bripka Bayu H.S Edukasi Masyarakat dan Pemuda Desa Kuala Sebatu Atasi Berita Hoax
KILASRIAU.com, Kuala Sebatu - Personil Polsek Batang Tuaka Polres Inhil Polda Riau melaksanakan patroli sambang dan kegiatan Cooling Sistem menjelang pemilu damai 2024 mendatang, di Desa Kuala Sebatu, Sabtu (23/12/23).
Kapolsek Batang Tuaka Ipda Musriwan melalui Bhabinkamtibmas Desa Kuala Sebatu Bripka Bayu H.S mengatakan, bahwa tujuan Cooling System ini pihaknya memberikan himbauan kepada masyarakat dan pemuda Desa Kuala Sebatu untuk mengatasi berita hoax.
"Kita menyampaikan himbauan dan edukasi atasi berita hoaks kepada pemuda dan masyarakat Desa," katanya.
- CV Hikmah Abadi Diduga Tunggak Pembayaran Pekerja dan Alat Berat, Pihak Lapangan Ancam Bongkar Kembali Hasil Pekerjaan
- Polres Inhil Gelar Jum'at Curhat Bersama Warga Kelurahan Sungai Beringin
- Polres Inhil Gelar Apel Persiapan Pengamanan MTQ ke-55 Tahun 2025
- Tim Gabungan Polres Kampar dan Kodim 0313/KPR Gelar Patroli Galian C Ilegal
- Tim Raga Polres Inhil Gelar Patroli Skala Besar Antisipasi Premanisme dan Geng Motor
Dia menambahkan, bahwa warga diminta lebih teliti dalam menerima informasi dari media sosial karna medsos dapat memudahkan menyebaran informasi kepada masyarakat terkait politik dan pemilu.
"Namun jika tidak digunakan dengan baik dan tepat akan berdampak negatif terlebih jika didalamnya terdapat ujaran kebencian atau politisasi sara," sebut Bripka Bayu H.S.
Selain itu, dirinya juga menghimbau warga agar bijak dalam menggunakan medsos, jangan sampai salah dalam memahami informasi jangan sampai ditelan begitu saja tanpa di saring terlebih dahulu.
"Kita juga menghimbau kepada masyarakat agar bersama sama menciptakan suasana yang rukun antar warga guna terciptanya sitkamtibmas yang aman dan kondusif," tuturnya.
Terakhir, dirinya berpesan agar himbau ini juga turut disampaikan kepada teman-teman sanak saudara agar mereka juga tau tentang informasi tersebut.
"Kepada warga diharapkan turut menyampaikan kepada keluarga dan warga masyarakat yang lain prihal himbauan dan edukasi yang sudah di sampaikan," pungkasnya.

Tulis Komentar