Camat Keritang Melakukan Pengawasan Bantuan PKH

KILASRIAU.com – Camat Keritang melakukan pengawasan dan penyerahan bantuan non tunai Program Keluarga harapan (PKH), Kamis (16/4).

Kali ini Camat Keritang Hady Rahman, S.Sos, M.Si menyerahkan bantuan non tunai berupa sembako kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Kembang Mekar Sari, Kecamatan Keritang.

Tampak hadir mendampingi Camat Keritang pada saat penyerahan, antara lain, yaitu, Kades Mekar Sari beserta Babinsa dan para pendamping PKH kecamatan Keritang.

Camat Keritang Hady Rahman, S.Sos, M.Si menjelaskan, total sebanyak 1.262 KPM yang menerima bantuan non tunai PKH ini di Kecamatan Keritang.

“Sembako yang diberikan antara lain, beras, sayur mayur, buah – buahan dan lainnya. Untuk bulan April terdapat 133 KPM yang di salurkan di Desa Kembang Mekar Sari,” ungkap Hady Rahman dalam kegiatan penyaluran bantuan disela – sela kesibukan penanggulangan covid 19.

Hady Rahman menjelaskan, PKH adalah program perlindungan sosial yang memberikan bantuan non tunai kepada Rumah Tangga Sangat Miskin (RTSM).

Dimana program ini dalam jangka pendek bertujuan mengurangi beban RTSM dan dalam jangka panjang diharapkan dapat memutus mata rantai kemiskinan antar generasi.

“Sehingga kita berharap generasi berikutnya dapat keluar dari perangkap kemiskinan,” harap Hady.

Dalam kesempatan tersebut, Camat Keritang berserta rombongan juga membagikan 200 lembar masker kepada ibu – ibu KPM dan masyarakat setempat dalam upaya pencegahan penyebaran covid-19 di kecamatan Keritang.GBU (Rls)






Tulis Komentar