Menyambut Natal dan Pergantian Tahun, Basarnas Inhil Siaga

Basarnas Inhil

INHIL- Basarnas Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) dalam menghadapi natal dan pergantian tahun baru 2018/2019 melakukan siaga dengan melibatkan 8 orang personil.

Siaga yang dilaksanakan Basarnas Tembilahan juga melibatkan Alutsista selama siaga berlangsung,  1 Unit Speed Boat 400 PK, 1 Unit perahu Karet, 1 unit mobil D MAX dan 2 Unit motor KLX.

"Adapun lokasi yang menjadi perhatian Basarnas Inhil pelabuhan-pelabuhan yang tersebar di kota Tembilahan salah satunya pelabuhan baruna batam dengan memperhatikan kondisi arus mudik penumpang yang menggunakan kendaraan laut," kata Rio Putra kepala Basarnas Inhil, Rabu (19/12/2018).

Lebih lanjut, Dia mengimbau kepada masyarakat yang menggunakan kendaraan laut untuk memperhatikan dan selalu menggunakan safty  First, demi keselamatan kepada warga masyarakat yang melaksanakan perjalanan dengan kendaraan laut. 

"Waktu siaga ini dilaksanalan dari tanggal 18 Desember 2018 – 2 Januari 2018," tutupnya.






Tulis Komentar