Puasa Pertama, Dandim lnhil Menyambangi Pondok Pesantren dan Santuni Anak Yatim di Wilayah Tembilahan

KILASRIAU.com - Di hari pertama bulan puasa ramadhan tahun 1442 Hijriyah ini, Dandim 0314/lnhil Letkol lnf lmir Faishal beserta istri menyambangi beberapa pondok pesantren di wilayah kota Tembilahan, kabupaten Indragiri Hilir, Selasa (13/04/2021).

Ada 4 Ponpes yang dikunjungi Dandim, yaitu Ponpes Darul Masakin Putri yang bertempat di Desa Pekan Arba Tembilahan, Ponpes Abdurahman Sidiq ll di jalan Pelajar Ujung Tembilahan, Ponpes Jilussalamah parit 5 Tembilahan Hulu dan Ponpes Al- Baqiatussa'adiyah parit 6 Tembilahan Hulu.

Dandim 0314/lnhil Letkol lnf lmir Faishal mengatakan bahwa kunjungannya ke pesantren-pesantren ini hanya sekedar untuk bersilaturahmi kepada pengurus, ketua dan seluruh santri yang ada di pondok pesantren guna memupuk tali silaturahmi dan tali kekeluargaan agar lebih dekat, erat dan menyatu di bulan penuh berkah ini.

Selain bersilaturahmi ke 4 pondok pesantren, Dandim juga bertandang ke rumah rumah warga masyarakat yang kurang mampu dan putra putrinya merupakan anak anak yatim di wilayah kelurahan Sungai Beringin Tembilahan yang merupakan wilayah binaan teritorial Koramil 01/Tembilahan.

Saat diwawancarai, Letkol Inf Imir Faishal mengatakan, bulan Ramadhan adalah bulan yang mulia dan bulan yang paling di tunggu tunggu bagi umat lslam. Karena di bulan ini, segala keberkahan dan pahala yang dijanjikan Allah SWT akan diberikan kepada umatnya yang menjalankan ibadah puasa dengan baik dan ikhlas.

“Saya mengajak kita semua untuk dapat menjalankan ibadah puasa ini dengan penuh keimanan dan ketaqwaan, dengan harapan semoga diakhir Ramadhan, kualitas keimanan dan ketaqwaan kita akan semakin lebih baik sehingga kita memperoleh kekuatan lahir batin dalam melaksanakan tugas kedepan,” ungkap Dandim.

Pada kesempatan itu, Dandim 0314/lnhil memberikan beberapa paket sembako kepada anak anak yatim sebagai tali asih dari Dandim 0314/lnhil kepada warga masyarakatnya.

Kepada keluarga besar Kodim 0314/Inhil, Letkol Inf Imir Faishal, berharap agar Ramadhan ini dapat dijadikan momentum puasa sebagai sarana mengintrospeksi diri serta meningkatkan kualitas ibadah kita kepada Allah SWT, sehingga kita selalu dalam lindungan dan mendapat Hidayah dan Ridho-Nya. Disisi lain keberadaan TNI di tengah lingkungan masyarakat, hendaknya dapat memberikan kontribusi yang positif bagi lingkungan disekitarnya.

“Hal ini dapat dilakukan dengan lebih meningkatkan Pembinaan Teritorial, agar masyarakat merasakan arti dan manfaat keberadaan satuan kewilayahaan. Kepekaan dan memahami kesulitan rakyat sekelilingnya adalah amanat Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI,” tegas Dandim 0314/Inhil. (*)






Tulis Komentar