Museum Sang Nila Utama Pameran Keliling Uang Kuno Di Empat Kabupaten

Kilasriau.com, PEKANBARU- Guna menyosialisasikan Museum Sang Nila Utama kepada masyarakat - khususnya pelajar di daerah, Dinas Kebudayaan (Disbud) Provinsi Riau melakukan Pameran Keliling Uang Kuno oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Museum. Kepala Disbud Riau, Yoserizal Zen, S.Sos.,M.Sn. menginformasikan, pameran dilaksanakan di empat kabupaten.  

UPT Museum Sang Nila Utama, Jalan Jenderal Soedirman 194, Tangkerang Tengah, Kota Pekanbaru,  masing-masing sepekan di tiap daerah akan memamerkan koleksi uang kuno. Uang yang tertua dari Siak,  sekeping uang koin bermotif gambar ayam.

“Selain menginformasikan museum, para pelajar juga digugah mencintai sejarah negerinya melalui Oeng Republik Indonesia (ORI), dan uang kuno itu. Pada uang kertas dan uang koin ada gambar yang bernilai sejarah, juga gambar satwa khas Indonesia,” tukas Datuk Yos

Kadisbud Prov Riau itu, menegaskan pameran perdana di Kota Dumai,  sejak Rabu 15 Shofar 1443 (22 September 2021) kemarin  hingga Rabu  22 Shofar 1443 (29 September 2021). Selanjutnya – in sya’a Allaah di  Rokan Hilir (Rohil ) pada  4-11 Robi’ul Awwal 1443 (11-18 Oktober 2021). Setelah itu menyusul di Rokan Hulu (Rohul), dan di Indragiri Hilir  (Inhil).

Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau sepenuhnya mendukung Kegiatan Pameran Keliling Uang Kuno itu. Hal ini sebagaimana pelaksanaan di Kota Dumai. 






Tulis Komentar