Bersempena Peringatan Isra' Mi'Raj, Gasebu Salurkan Al -Qur'An Untuk TPQ Jami'atul Ihsan

KILASRIAU.com - Dalam rangka gerakan wakaf 1000 Alqur'an dan juga bersempenaan dengan peringatan Isra' Mi'Raj Nadi Muhammad SAW, Gerakan Sosial Sepuluh Ribu (GASEBU) melalui Korcam Enok kembali menyalurkan donasi Alqur'an untuk TPQ Jami'atul Ihsan yang beralamat di Jalan Melati Kelurahan Enok dibawah Binaan Hasnawati, Selasa (09/03/2021).

Kegiatan Isra' Mi'raj di isi oleh Penceramah Ustad H. M. Toha Syam. Dan dihadiri Ketua BKMT Kecamatan Enok Ibu Hj. Aminah Ibas, Plt Lurah Martilah, Jama'ah Mushalla Jami'atul Ihsan dan juga para santri TPQ beserta wali santri.

Ketua Gasebu H Jalaluddin Husain melalui Korcam Enok Misliyati mengatakan bahwa pada malam ini bersempena kegiatan peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW yang di taja pengurus Mushalla Jami'atul Ihsan, kembali Gerakan Sosial Sepuluh Ribu (GASEBU) menyalurkan donasi Alquran sebanyak 20 eksemplar yang di serahkan secara simbolis kepada ketua TPQ Jami'atul Ihsan Hasnawati dan juga 2 buku pelajaran tajwid.

"Kita berharap semoga dengan donasi ini memberikan motivasi bagi anak anak kita untuk lebih semangat dalam mempelajari Alqur'an. Dan juga menjadikan anak yang soleh dengan ilmu agama," imbuhnya.

Sementara itu, Ketua TPQ Jami'atul Ihsan Hasnawati dalam sambutannya mengatakan sangat berterima kasih dan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan gasebu karena bukan hanya kegiatan sosial kemasyarakatan tapi juga menyentuh kegiatan keagamaan.

"Tentunya kita sama sama berdoa semoga apa yang telah dilakukan oleh gasebu menjadi ladang amal. Dan kegiatan sosial ini terus terlaksana hingga ke daerah lain. Karena masih banyak daerah yang membutuhkan bantuan," ucapnya.

Ditempat terpisah Inisiator Gasebu Nahrawi mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan ini merupakan bagian dari tanggungjawab moral Gasebu untuk menanamkan cinta Alqur'an kepada generasi muda sejak dini.

"Kita berharap kedepan dengan program gerakan wakaf 1000 Alqur'an ini semakin banyak masyarakat yang mau berdonasi karena ini akan menjadi amal jariyah yang tidak akan ada putusnya. Dan saya mengucapkan terima kasih kepada para donatur khususnya Komunutas Riau Mengaji yang telah memberikan donasi Alqur'an sebanyak 200 eksemplar meskipun jumlah ini masih sangat jauh dari kata cukup jika dibandingkan dengan kebutuhan. Semoga kedepan kita kembali mendapatkan bantuan sehingga lebih banyak kelompok pengajian yang dapat menikmati program ini," tutupnya.(Sr)

ANDA DIA dan SAYA adalah KITA dalam SEMANGAT KEBERSAMAAN

#GerakanWakaf1000Alquran
#GerakanSosialSepuluhRibu_GASEBU
#KomunitasPecintaSedekah_KPS
#KamiKumpulkan
#KamiSalurkan
#KamiPertanggungjawabkan






Tulis Komentar