Kades Tegalrejo Jaya Salurkan Duah Buah Alat Timbangan Anak Digital ke Posyandu

KILASRIAU.com - Dalam rangka melengkapi fasilitas di Posyandu Tegalrejo Jaya, Kepala Desa Ngatno menyerahkan bantuan Timbangan Anak Digital dan Pengukuran berat badan serta tinggi badan, Kamis (24/12).
"Kami melihat di Posyandu ini sangat membutuhkan alat tersebut jadi kami dari pemerintah desa berinisiatif untuk memberikan 2 buah alat Timbangan Anak Elektronik dan Pengukuran berat badan serta tinggi badan," terang Kades Tegalrejo Jaya Ngatno
Dikesempat itu juga Kades Tegalrejo Jaya Ngatno menuturkan bahwa dalam acara tersebut juga ada pemberian vitamin kepada ibu hamil dan anak-anak yang ada di Desa Tegalrejo Jaya agar vitamin nya bisa terpenuhi.
- Ketua FPK Inhil Ajak Ormas Kembali ke Jalan Lurus, Dukung Kapolda Riau Lawan Premanisme
- Negara Tak Boleh Kalah! IWO Riau Dukung Polda Sikat Premanisme Ormas
- Pererat Silaturahmi, Dandim 0314/Inhil Sambut Hangat Kunjungan KNPI dan Organisasi Pemuda
- Tokoh Muda Riau Hadiri Majlis Zikir dan Bahas Pembentukan Daerah Istimewa Riau
- Ribuan Warga Padati Lapangan Gajah Mada, Bupati H. Herman Hadiri Malam Puncak HUT TNI ke-80
"Pemberian vitamin tersebut diberikan kepada ibu hamil dan anak-anak yang ber umur 0-5 tahun. Semoga apa yang telah diberikan ini bisa sedikit membantu masyarakat dan anak-anak agar kebutuhan vitamin nya bisa tercukupi," imbuhnya.
Untuk diketahui dalam penyerahan Timbangan Anak Digital dan Pengukuran berat badan serta tinggi badan tersebut tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah daerah.
Tulis Komentar