EMP Bentu Limited Terpilih Jadi Sahabat Media Anugerah Media Siber Riau 2025
KILASRIAU.com - Energi Mega Persada (EMP) Bentu Limited terpilih sebagai perusahaan "Sahabat Media" dalam Anugerah Media Siber SMSI Riau 2025 yang berlangsung Jumat (31/10) di Hotel Mutiara Merdeka Pekanbaru.
EMP Bentu Limited adalah perusahaan hulu minyak dan gas bumi yang bergerak di eksplorasi, pengembangan, dan produksi minyak mentah serta gas bumi, dengan wilayah operasi Provinsi Riau.
EMP Bentu termasuk dalam kontraktor kontrak kerja sama (KKKS) yang bergerak di bidang hulu migas, khususnya pada Wilayah Kerja (WK) Bentu dan Korinci Baru, dengan fokus pada eksplorasi dan produksi gas alam.
- Semarak Pembukaan Perkajusami HUT Gudep ke-11 Yayasan Al Ihsan MIS DDI dan MTs DDI Benteng Barat
- Jadikan Rakernas IWO untuk Ajang Silaturahmi, Bukan Saling Memusuhi
- SMSI dan JMSI Inhil Nikmati Segarnya Kelapa Pandan Wangi di Perkebunan Milik Legislator Yusuf Said
- Mafirion: Saatnya Pancasila Hidup dalam Tindakan, Bukan Sekadar Ucapan
- Ketua FPK Inhil Ajak Ormas Kembali ke Jalan Lurus, Dukung Kapolda Riau Lawan Premanisme
Selain kegiatan operasional migas, perusahaan ini juga aktif dalam program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) untuk masyarakat sekitar.
Dalam Anugerah Media Siber SMSI Riau ini EMP Bentu terpilih sebagai "Sahabat Media" karena kontribusinya terhadap tumbuh kembang iklim usaha perusahaan media di Riau.
EMP dalam aktivitasnya diluar eksplorasi indsatri hulu migas di Riau banyak berhubungan dengan media, dan secara nyata ikut mendorong pertumbuhan media.
Selain itu EMP mudah berkolaborasi dengan wartawan, terbuka saat dikritik dan cepat saat diminta konfirmasi untuk berita.
Field Support Coordinator EMP Bentu Limited, Yunedi usai menerima Anugerah Media Siber SMSI Riau menyampaikan komitmen perusahaan hulu migas tersebut untuk terus menjadi bagian dari tumbuh kembang iklim media di Riau.
"Media adalah mitra strategis kami dalam membangun branding perusahaan, dan tempat untuk menyampaikan program kerja EMP dalam perannya ikut membangun ketahanan energi nasional. Untuk itu anugerah ini penting bagi kami, terimakasih kepada SMSI Riau atas sinerginya selama ini," ujar Yunedi.
Anugerah Media Siber SMSI Riau menampilkan 10 kategori yang diberikan kepada Gubernur Abdul Wahid, Tokoh Pemuda Agung Nugroho, lembaga pendidikan, media siber terbaik dan perusahaan swasta yang berkontribusi terhadap pertumbuhan media di Riau.*

Tulis Komentar