Perkuat Sinergi, Untuk Kemenkeu Satu Tepercaya

Sumber foto istagram Bea Cukai Tembilahan

KILASRIAU.com  - Kepala Kantor Bea Cukai Tembilahan, Setiawan Rosyidi, melakukan kunjungan ke Kantor Pelayanan Pajak Pratama Rengat. (20/2/24) yang lalu.

Terlihat dalam kunjungan tersebut disambut hangat oleh Kepala KPP Pratama Rengat, Budi Anshary Nasution beserta jajarannya.

Dalam kunjungan tersebut juga keduanya membahas terkait proses pelayanan dan pengawasan yang bersinggungan antara Pajak dan Bea Cukai sebagai wujud nyata pelaksanaan Joint Program.

Kepala KPP Pratama Rengat juga menyampaikan kekhawatiran terkait kendala-kendala yang dirasakan oleh UMKM setempat. Selain itu, ada pula isu-isu terkait HUMAS yang perlu mendapatkan perhatian bersama.

"Untuk itulah, melalui kunjungan ini, diharapkan adanya kerjasama tim dan sinergi yang lebih baik kedepannya. Dan semoga hubungan antara Kantor Bea Cukai Tembilahan dan KPP Pratama Rengat dapat terus terjalin dengan erat," tuturnya.






Tulis Komentar