12 Prajurit Baru TNI AU Perkuat Lanud RSA Natuna

Kilasriau.com - 12 orang  prajurit baru TNI AU memperkuat Pangkalan Udara Raden Sadjad (Lanud RSA) Ranai Natuna dalam penempatan tugas pertamanya Tahun 2023.

Kedatangan prajurit ini disambut langsung oleh Komandan Lanud RSA, Kolonel Pnb Dedy Iskandar, S.Sos., M.M.S., M.Han., dengan menggelar apel kegiatan tradisi bertempat di Tugu Pengabdianku di Perbatasan Lanud RSA, Jumat (25/8/2023) malam.

Komandan Lanud RSA dalam sambutannya menyampaikan bahwa, Apel kegiatan tradisi penyambutan prajurit baru ini adalah sebagai tanda diterimanya oleh Lanud Raden Sadjad dan dijadikan sebagai personel maupun warga Lanud Raden Sadjad.

“Selamat datang  dan bergabung di Lanud Raden Sadjad, laksanakan kegiatan ini dengan penuh semangat dengan hati yang senang, jaga terus kekompakan agar personel Lanud Raden Sadjad tetap solid,” ucapnya.

Dalam kegiatan ini, Komandan Lanud RSA menekankan, Selama acara tradisi ini berlangsung tidak ada body contact kepada peserta, pembinaan agar mengedepankan hubungan saudara seperti kakak dan adik.

Selain itu, Ia berharap kegiatan tradisi seperti ini mudah-mudahan bisa menjadi kenangan indah dan kebanggaan buat para peserta tradisi.

Adapun 12 orang prajurit yang baru bergabung di Lanud RSA tersebut terdiri dari 4 orang Perwira dan 8 orang Tamtama.

Turut serta dalam apel kegiatan tradisi ini antara lain Para Kadis, Komandan Satuan serta Perwira Bintara dan Tamtama Lanud RSA.






Tulis Komentar