Danlanud RSA Ranai Natuna melaksanakan Entry Briefing

Kilasriau.com - Komandan Lanud Raden Sadjad (Danlanud RSA) Kolonel Pnb Dedy Iskandar, S.Sos., M.M.S., M.Han., melaksanakan entry briefing bertempat di VVIP Room Graha Serasan Lanud Raden Sadjad, Ranai Kabupaten Natuna, Senin (17/7/2023).

Entry briefing dilakukan sebagai pejabat baru di lingkungan Lanud RSA. Dalam pengarahannya, Danlanud mengajak kepada seluruh prajurit TNI AU Ranai untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa bagi yang muslim melaksanakan ibadah sholat lima waktu berjamaah di Masjid dan umat nasrani menjalan ibadahnya di gereja.

Di bidang personel, Danlanud menyampaikan kepada seluruh prajurit Lanud RSA agar mental jangan sampai kendor apalagi berdinas di perbatasan di ujung utara NKRI dan terus berbuat yang terbaik bagi satuan khususnya Lanud RSA.

“Saya ingin kegiatan di Lanud RSA santai tapi serius dalam menyelesaikan tugas dan kita buat suasana guyub di Lanud ini. Tetap semangat, gunakan hati dan bekerja ikhlas,” ucap Danlanud RSA.

Terus Danlanud, Dalam bekerja jangan pernah berpikir untung dan rugi, teruslah berdoa kepada Allah SWT meminta rezeki yang halal dengan tidak merugikan orang lain, rezeki tidak selalu berupa materi, bisa dalam bentuk yang lain seperti dimudahkannya segala urusan atau tugas yang diberikan negara kepada kita melalui TNI Angkatan Udara.

Di akhir pengarahan, Danlanud meminta kepada seluruh personel Lanud RSA untuk tidak melanggar disiplin serta hindari narkoba dan judi online.

Danlanud juga menambahkan agar seluruh personel Lanud RSA membina hubungan yang baik dengan instansi militer lain dan instansi sipil serta masyarakat di sekitar Lanud RSA. Buat agar mereka bisa mencintai TNI Angkatan Udara melalui Lanud RSA sehingga semua tugas dapat berjalan dengan aman, lancar dan tuntas.






Tulis Komentar