Program Pembangunan Tanggul Mekanik Disbun Inhil Tengah Berjalan

KILASRIAU.com - Pelaksanaan program pembangunan tanggul mekanik Tahun Anggaran 2020 Dinas Perkebunan Kabupaten Inhil telah berjalan.

Hal ini disampaikan Kadisbun Inhil Sirajuddin melalui Surya Kasi Lahan dan irigasi saat dijumpai KILASRIAU.com, Rabu (16/12).

"Di tahun 2020 ini kegiatan pembangunan tanggul mekanik yang terealisasi hanya di Desa Sungai Gantang Kecamatan Kempas sepanjang 20 Km dan saat ini sedang tahap pengerjaan, dan beberapa hari lagi akan selesai" kata Suryadi.

Lebih lanjut Surya menuturkan untuk Tahun 2020 memang realisasi pembangunan tanggul mekanik cukup rendah dan ini Tahun Pertama bagi Disbun setelah sebelumnya sejak tahun 2017 sampai dengan tahun 2019 Pembangunan Tanggul Mekanik dilaksanakan oleh Pemerintah Kecamatan. Tahun 2021 rencananya akan dianggarkan kembali untuk Pembangunan Tanggul Mekanik sepanjang 104 Km yang tersebar di 12 Kecamatan.

"Tentunya kita akan mengupayakan untuk mengakomodir usulan Desa/Kelurahan terkait pembangunan tanggul," terangnya.

Mengenai  banyaknya usulan pembangunan tanggul oleh petani, Surya menuturkan bahwa keberadaan tanggul mekanik bersama trio tata air lainnya (parit dan pintu klep) memang sangat efektif untuk mencegah kerusakan kebun kelapa. Masalah penataan air merupakan salah satu kunci keberhasilan pengelolaan tanaman kelapa di daerah pasang surut dan lahan gambut. Tanpa pengelolaan yang baik dan kontinyu, maka sulit untuk memulihkan kembali perkebunan kelapa yang mengalami kerusakan. Kombinasi yang tepat sasaran dari ketiga jenis trio tata air (tanggul, saluran dan pintu klep) akan mampu menjadi solusi untuk mendongkrak produktifitas kelapa di Indragiri Hilir.

Kemudian Surya menyampaikan untuk penentuan lokasi pembangunan tanggul mekanik, sesuai dengan usulan masyarakat melalui Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), baik di tingkat desa/kelurahan, kecamatan hingga kabupaten.

" Disbun Kabupaten Inhil juga telah  melakukan berbagai persiapan dan tahapan untuk pelaksanaan pembangunan tanggul mekanik di lapangan, beberapa lokasi yang dianggarkan pada tahun 2021, juga telah dilakukan survey lokasi dan pembuatan dokumen perencanaan. Beberapa alat yang masih rusak juga masih proses perbaikan. Mudah-mudahan bisa berjalan dengan baik dan lancar, sehingga segera dapat memberikan solusi bagi kebun-kebun masyarakat yang rusak," tutupnya.






Tulis Komentar