Sikat Gigi Saat Puasa, Berikut Penjelasan Singkat UAS

Ustadz Abdul Somad memberikan penjelasan terkait aturan menggosok gigi di bulan puasa. Ada aturan yang harus disimak dalam melakukan aktifitas menjaga kebersihan mulut dan gigi. (Foto: Tangkapan Layar Youtube)

Kilasriau.com - Membersikan diri merupakan rutinitas bagi setiap manusi. Apalagi membersihkan gigi dengan menggosokkan nya.

Jika tidak melakukan sikat gigi tentunya akan berdampak tidak baik dan mudah menimbulkan penyakit mulut.

Oleh karena itu menyikat gigi sangat dianjurkan agar kuman dan bakteri yang ada pada gigi bisa di buang serta menghindari penyakit.

Mungkin sebahagian dari kamu bertanya-tanya bagai mana hukumnya dalam islam menyikat gigi di bulan ramadhan.

Tentunya kamu menyadari pada saat menyikat gigi menggunakan pasta pasti akan merasakan  nya serta menepel di mulut.

Maka dari itu, banyak sekali pertanyaan hal seperti ini karena ada mengatakan boleh-boleh saja yang penting melihat waktu nya. Namun ada juga yang mengatakan tidak boleh karena saat menyikat gigi pasti ada yang menempel pada gigi dan memiliki rasa dari pasta tersebut.

Mengutip dari kanal youtube peradaban islam officeal salah satu ustadz kondangan asal Riau yaitu Ustadz Abdul Somat menjelaskan bahwa boleh saja menyikat gigi di bulan ramadhan atau puasa.

Menyikat gigi bulan puasa ini ada dalilnya yang diriwayatkan dalam hadist shahih Imam Bukhari dari Abu Hurairah RA.

?Demi yang jiwaku yang berada dalam gengam kekuasaan Allah, mulut orang berpuasa lebih harum daripada semerbak kasturi. Hadist shahih Al- Bukhari dari Sayyidina Abu Hurairah RA? gitu kata UAS.

Selain itu, Ustadz Abdul Somad yang akarab disapa UAS tersebut kembali memberikan dalai lain terkait dengan menyikat gigi dibulan ramadhan.

?Menurut pendapat ini harum semerbak kasturi tidak baik dihilangkan. Dibiarkan saja tapi jangan dipahami makin busuk makin harum. Akhirnya dia tidak gosok gigi selama satu minggu, ?kau kenapa tak gosok gigi? harum kasturi, lebih harum yang ini,? terang UAS.

Maka dari itu, UAS menyebutkan agar bisa menjaga kebersihan gigi dan mulut selama menjalankan puasa mengajurkan menyikat gigi setelah makan sahur.

Jika menyikat gigi pada waktu siang itu tidak dianjurkan apalagi menggunakan pasta gigi. Oleh karena itu, agar puasa tetap terjaga sebaiknya menyikat gigi setelah makan sahur.**






Tulis Komentar