Bahas UKK Keimigrasian, Imigrasi Tembilahan Kunjungi Kantor Bupati Kuansing

Instagram Imigrasi Tembilahan, Imigrasi Kelas II TPI Tembilahan lakukan kunjungan kerja ke Kantor Bupati Kuantan Singingi, Teluk Kuantan,

KILASRIAU.com, Teluk Kuantan - Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tembilahan lakukan kunjungan kerja ke Kantor Bupati Kuantan Singingi, Teluk Kuantan, Rabu 19 Oktober 2022 yang lalu.

Kunjungan ini dilaksanakan langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tembilahan, Irwanto bersama Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Riau, Teodorus Simarmata. Wakil Bupati Kuantan Singingi, Suhardiman Amby bersama dengan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Kuansing Muhjelan Arwan menyambut kehadiran tersebut di ruang kerja Wakil Bupati.

“Adapun alasan kehadiran kami pada hari ini bermaksud untuk membahas wacana terkait pembentukan Unit Kerja Kantor (UKK) Keimigrasian di Kabupaten Kuantan Singingi,” tutur Teo.

Rencana pembentukan Unit Kerja tersebut berdasarkan permintaan Pemerintah Daerah setempat yang melihat tingginya antusiasme masyarakat terhadap pengguna jasa layanan keimigrasian.

“Jika pelayanan bisa berhasil dibuka di Kuantan Singingi, maka akan memberikan kemudahan bagi masyarakat setempat, sehingga tidak perlu menempuh jarak jauh untuk memperoleh jasa layanan keimigrasian,” tambah Irwanto.

Suhardiman Amby menyambut baik niat tersebut mengingat selama ini masyarakat Kuantan Singingi harus menempuh jarak menuju Pekanbaru ataupun Tembilahan untuk memperoleh pelayanan Keimigrasian.

“Pemerintah ada untuk menjawab kebutuhan masyarakat, untuk itu kami siap menindaklanjuti niat baik ini agar dapat memberi manfaat bagi masyarakat Kuantan Singingi,” sambutnya.

Kepala Divisi Keimigrasian juga menyampaikan bahwa Imigrasi siap memberikan pelayanan terbaiknya jika dibutuhkan dan didukung dengan fasilitas yang memadai dalam merealisasikan rencana pembukaan UKK yang dimaksud.

"Intinya kami Imigrasi siap memberikan pelayanan terbaiknya jika dibutuhkan dan didukung dengan fasilitas yang memadai dalam merealisasikan rencana pembukaan UKK yang dimaksud," tegasnya **






Tulis Komentar