Pemdes Panglima Raja Bagikan Alat Tangkap Udang Nenek Kepada Nelayan

Kades Panglima Raja menyerahkan alat tangkap udang secara simbolis

KILASRIAU.com  - Pemerintah desa Panglima Raja membagikan alat tangkap (jaring) udang nenek atau udang timba kepada perwakilan masyarakat. Penyerahan tersebut dilaksanakan kantor desa Panglima Raja, Selasa (17/05/22).

Penyerahan alat tangkap udang diberikan secara simbolis oleh Kades Panglima Raja Haliar untuk dipergunakan masyarakat dalam menghadapi ketahanan pangan di tengah pandemi.

"Penyerahan bantuan ini dalam rangka ketahanan pangan ditengah pandemi covid yang masih terjadi, untuk itu, guna meringankan beban warga dalam mencari mata pencaharian sebagai nelayan," ucapnya.

Dikesempatan itu juga, Kades Panglima Raja Haliar berharap dengan adanya bantuan ini yang bersumber dari Dana Desa dibidang ketahanan pangan, agar benar-benar dimanfaatkan mengingat krisis kesehatan, maupun ekonomi yang melanda di masa pandemi masih terasa hingga saat ini.

"Dengan adanya bantuan ini kami berharap  bisa berkisanambungan karna program sepeti ini yang sangat membantu warga khususnya para nelayan. Kami juga mengucapkan terimakasih banyak kepada pemerintah dalam Hal ini kementrian Desa, yang telah memberikan inspirasi terobosan inovativ kepada warga kami," ucapnya.






Tulis Komentar