Disdikpora Lingga Bantah Mediasi Kasus Dugaan Perselingkuhan Kepsek dan Guru SD

KILASRIAU.com - Plt Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Lingga, Mokhtar Aidi menegaskan tidak pernah memediasi kasus dugaan perselingkuhan Kepsek SDN 001 Lingga, (Fr) dengan guru SDN 003 Singkep Barat, (Ms).
Pernyataan tersebut disampaikan menyusul klaim yang dilontarkan Fr dalam pemberitaan. Mokhtar Aidi menilai apa yang disampaikan tidak berdasar.
"Saya tidak pernah melakukan atau memfasilitasi mediasi terkait kasus yang sedang diberitakan saat ini.Tetapi saya pernah bertanya benar atau tidak kepada (Fr) melalui via telepon terkait masalah ini, memediasikan tidak pernah," jelasnya kepada Kilasriau.com saat ditemui di kantornya, Senin (13/10/2025) kemarin.
- Kapolda Riau Resmikan SPPG Polres Kampar
- Wamenag Terima Kunjungan Universitas Muhammadiyah Surakarta, Bahas Kemajuan Kampus
- Wakil Bupati Inhil Yuliantini, hadiri Rapat Paripurna ke-29 DPRD Inhil, Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2025
- Kapolda Riau Resmikan SPPG Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Indragiri Hilir
- Bea Cukai Aceh Kukuhkan Semangat Tangguh dalam Mengawasi, Tulus dalam Melayani di Hari Bea Cukai ke-79
Saat ditanya apakah sejak awal mencuatnya kasus tersebut Disdikpora Lingga tidak pernah memediasi dugaan kasus perselingkuhan itu. Mochtar Aidi menjawab dengan tegas.
"Kalau saya melakukan atau memfasilitasi kasus ini, salah saya. Pada akhirnya saya yang akan dituntut orang balik. Memang ada saya mendapatkan pengaduan, tapi pengaduan hanya berdasarkan cerita sepihak, tanpa didukung bukti-bukti yang kuat," ungkapnya.
Tulis Komentar