BPJS Ketenagakerjaan Cabang Rengat Mengadakan Layanan Spesial di Harpelnas 2023

KILASRIAU.com - Hari Pelanggan Nasional yang diperingati setiap tanggal 4 September selalu menjadi momentum khusus bagi BPJS Ketenagakerjaan untuk mempererat hubungan dengan para peserta. Kali ini dengan mengusung tema “Kemudahan Layanan, Prioritas Kami”, BPJS Ketenagakerjaan menegaskan komitmennya dalam memberikan layanan yang modern dan mudah diakses oleh seluruh peserta, Senin, 4 September 2023.

Di hari yang spesial itu Kepala Kantor Cabang Rengat Rulli Jaya Santika beserta seluruh Kepala Bidang BPJS Ketenagakerjaan Cabang Rengat dan karyawan turun langsung untuk menyapa dan melayani peserta, sekaligus memastikan seluruhnya telah merasakan kemudahan layanan yang diberikan BPJS ketenagakerjaan. Disamping itu juga turut BPJS Ketenagakerjaan Cabang Rengat membagikan Souvenir kepada peserta yang hadir dengan kegiatan mini games dan lain-lain yang menambah kemeriahan hari pelanggan di ruang layanan tersebut.

“Pertama-tama saya mengucapkan selamat hari pelanggan nasional kepada seluruh peserta BPJS Ketenagakerjaan. Hari ini kami hadir lebih dekat dengan para peserta untuk memastikan bahwa mereka benar-benar bisa merasakan kemudahan layanan yang kami berikan. Selain itu kami juga ingin mendengar masukan dari peserta agar ke depan layanan BPJS Ketenagakerjaan semakin sempurna dan sesuai kebutuhan mereka,” ujar Rulli.

Dalam kesempatan itu Rulli menjelaskan bahwa untuk menjawab kebutuhan para peserta terkait layanan informasi, pendaftaran dan pembayaran iuran, hingga klaim manfaat, BPJS Ketenagakerjaan terus melakukan simplifikasi dan optimalisasi layanan fisik dan digital. 


Selain itu di sektor digital BPJS Ketenagakerjaan telah memiliki kanal Layanan Tanpa Kontak Fisik (Lapak Asik) dan Aplikasi Jamsostek Mobile (JMO) yang kini menjadi favorit para peserta karena memiliki berbagai macam fitur yang dapat diakses kapan dan di mana saja.

Dalam kesempatan tersebut juga diserahkan secara simbolis santunan Kecelakaan Kerja Meninggal (JKK) dan Beasiswa dengan total sebesar 179.000.000 rupiah kepada ahli waris Affendi bekerja sebagai Wirausaha Pertanian/Peserta Mandiri yang meninggal dunia. Kemudian yang kedua yaitu santunan Kecelakaan Kerja Meninggal (JKK), Jaminan Hari Tua (JHT) dan Jaminan Pensiun Lumpsum (JP) dengan total sebesar 186.735.960 rupiah kepada ahli waris M. Firmansyah Panjaitan Karyawan dari PT. Persada Agri Sawita.

Sekaligus menutup sambutannya di ruang pelayanan Cabang Rengat, Rulli mengajak seluruh peserta untuk selalu memastikan diri dan orang-orang terdekat terlindungi program jaminan sosial ketenagakerjaan agar bisa Kerja Keras Bebas Cemas. Pihaknya juga memastikan BPJS Ketenagakerjaan selalu siap melayani peserta dengan prima dan sepenuh hati.

“Sekali lagi, selamat Hari Pelanggan Nasional tahun 2023, semoga dengan beragam kemudahan layanan yang kami berikan ini, hubungan peserta akan semakin erat dengan BPJS Ketenagakerjaan dan berujung pada kesadaran diri yang tinggi untuk memastikan diri dan seluruh orang-orang terdekatnya sudah terlindungi jaminan sosial ketenagakerjaan,” ucap Rulli.

Menurut Rulli seluruh kegiatan yang dikhususkan di hari pelanggan tersebut, bisa membangun kedekatan antara BPJAMSOSTEK dengan para peserta yang umumnya datang untuk mengambil dana program Jaminan Hari Tua (JHT).

Pada kegiatan tersebut, Rulli menghimbau peserta yang sudah mengambil dana program JHT agar memastikan kembali dirinya maupun keluarganya, untuk secara mandiri mendaftarkan diri kembali menjadi peserta BPU (Bukan Penerima Upah) program jaminan sosial ketenagakerjaan.

"Dengan kembali mendaftarkan diri menjadi peserta BPU, maka dirinya maupun keluarganya tetap terlindungi oleh program BPJS Ketenagakerjaan dan dapat kembali bekerja di sektor informal dengan rasa aman dan tenang tanpa kecemasan," pungkas Rulli.
Selain itu, Harpelnas kali ini turut dimanfaatkan untuk mengunjungi mitra Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK) BPJS Ketenagakerjaan Rengat RS Kasih Ibu, BPJS Ketenagakerjaan memberikan apresiasi pada PLKK ini yang telah memberikan pelayanan terbaik tehadap peserta BPJS Ketenagakerjaan yang mengalami kecelakaan kerja.

Andy Syahputra selaku Kepala Bidang Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Rengat menambahkan, semua rangkaian kegiatan Harpelnas 2023 ini merupakan wujud kepedulian BPJS Ketenagakerjaan Rengat terhadap para peserta. Tidak hanya pada peserta yang sedang mengajukan klaim, tapi juga kepada peserta yang mengalami musibah, dan kepada perusahaan peserta termasuk rumah sakit kerjasama atau PLKK.

"Harapan kami dengan kegiatan Harpelnas ini dapat meningkatan kedekatan kami dengan para peserta, sekaligus wujud bahwa kami selalu memberikan pelayanan terbaik pada peserta," pungkas Andy.






Tulis Komentar