Bupati Inhil Diwakili Asisten III H. Fajar Husen Lepas Pawai Ta'aruf MTQ ke-13 Tingkat Kecamatan Pulau Burung

KILASRIAU.COM, Pulau Burung - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H. Muhammad Wardan yang diwakili Asisten III Setdakab Inhil H. Fajar Husen melepas Pawai Ta'aruf MTQ Ke-13 Tingkat Kecamatan Pulau Burung, Selasa (14/06/2023).

Pelepasa peserta pawai ta'aruf yang dipusatkan di Halaman Kantor Desa Pulau Burung ini ditandai dengan pengibaran bendera start oleh Bupati H. Muhammad Wardan diwakili Asisten III H. Fajar Husen.

Hadir dalam kesempatan, Camat dan Unsur Forkopimcam Kecamatan Pulau Burung serta tamu undangan.

Dalam sambutan Bupati H. Muhammad Wardan yang dibacakan Asisten III H. Fajar Husen mengatakan, pawai ta’aruf yang kita laksanakan ini sejatinya mempunyai arti yang sangat penting.

Dikatakan Bupati, selain mampu membuat perhelatan MTQ tingkat Kecamatan Pulau Burung ini menjadi meriah, tetapi juga diharapkan kegiatan yang sarat dengan syiar Islam tersebut mampu mempererat ukhuwah islamiyah antara segenap komponen masyarakat Kabupaten Inhil Khususnya yang berada di Kecamatan Pulau Burung, terangnya

"Untuk itu, atas nama Pemerintah Kabupaten Inhil saya menyambut baik dan sangat mendukung atas terselenggaranya kegiatan Pawai Ta'aruf MTQ Kecamatan Pulau Burung ini," tambahnya

Terakhir, Bupati H. Muhammad Wardan juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada panitia dan seluruh pihak yang telah terlibat dan turut berpartisipasi dalam penyelenggaraan kegiatan ini.

"Semoga apa yang kita upayakan ini bermanfaat dan berhasil guna serta mendapat ridho dari Allah SWT," tutupnya






Tulis Komentar