Diduga Bantuan Desa Sungai Rambai Tidak Tepat Sasaran Dijadikan Panggung Politik

KILASRIAU.COM - Penyaluran bansos di di Sungai Rambai, Kecamatan Tebo Ulu, Kabupaten Tebo diduga banyak yang tidak tepat sasaran. Program bansos yang diamanatkan untuk fakir miskin atau orang tidak mampu juga diduga dijadikan sebagai ajang panggung politik.

Menurut laporan dari masyarakat, sebagian orang yang benar membutuhkan malah tidak merasakan program dari pemerintah tersebut.

Dikatakannya, pasca pelantikan kades terpilih beliau sudah tidak mendapatkan bantuan lagi, padahal dia adalah seorang janda yang hidup jauh dari keluarga tidak lagi bisa merasakan program tersebut.

"Sejak pelantikan Kades kemaren, saya tidak pernah lagi mendapatkan bantuan berupa program bansos dari Pemerintah," ujar warga yang enggan disebutkan namanya.

Dari hal tersebut, Ia berharap pihak dinas terkait melakukan evaluasi dan benar-benar data yang akurat dan tepat sasaran kepada orang yang membutuhkan.

"Harapan saya kepada Kadinsos Kabupaten Tebo mengevaluasi kembali dan benar memperhatikan data yang benar fakir miskin dan masyarakat yang benar-benar membutuhkan," harapnya.

Selain itu katanya, dirinya juga meminta agar Dinas Sosial agar lebih giat ke lapangan melihat kondisi masyarakat agar tidak ada lagi orang yang mencari panggung di atas penderitaan orang lain, karna sebentar lagi akan masuki tahun pemilu legislatif.

"Kepada Dinas Sosial agar turun kelapangan dan memantau ulang dari data tersebut, jangan dijadikan panggung politik bantuan yang diberikan pemerintah," tuturnya.






Tulis Komentar