Ari Banting Lawan Hingga Terjerembab, Satu Medali Emas Kembali Mengalir

foto: Saat Ari Lakukan Bantingan Terhadap Lawan (Porprov X Riau)

 

TELUK KUANTAN - Atlet Pencak Silat Kuantan Singingi Ari Angga Prayoga yang berhasil melumpukan lawannya di laga pertandingan Porprov X Riau, raih dan sumbangkan 1 medali Emas. Sabtu (19/11/2022) di Padepokan Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), desa Langsat Hulu, kecamatan Sentajo Raya, kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.

Keberhasilan Ari mengalahkan pesilat dari kabupaten Kampar, Zaved Alfareza di ronde ke 2 membuahkan hasil angka dari ke 3 juri dengan nilai 32 - 26.

Terlihat atlet Pencak Silat Zaved asal Kampar kewalahan menampis serangan yang dilancarkan Ari. Dimana pada ronde Ke 2 Ari berhasil melakukan bantingan terhadap lawan hingga mengakibatkan Zaved terpental dengan skor 26-22.

Pada ronde yang ke 3, Ari yang masih tetap berambisi menumbangkan lawannya kembali melakukan serangan-serangan dan bantingan-bantingan serta guntingan membuat lawannya tidak bisa membaca gerakan yang dilancarkan Ari. Pada akhirnya dengan guntingan bawah, Ari berhasil melumpuhkan lawannya sehingga Zaved yang awalnya tak menyangka Ari melakukan serangan tersebut membuatnya jatuh terjerembab.

Dari ke 3 juri terkumpullah nilai pencapaian yang diraih Ari Angga Prayoga sebanyak 32 poin. Sementara Zaved Alfareza pesilat dari Kabupaten Kampar hanya berhasil mengumpulkan angka penilaian juri sebanyak 26 poin.

Diputuskan wasit pada laga pertarungan Pencak Silat antara Ari Angga Prayoga melawan Zaved Alfareza, dimenangkan oleh Ari Angga Prayoga dari kabupaten Kuantan Singingi.

"Awalnya saya juga tidak menyangka bang, guntingan yang saya lakukan menjatuhkan lawan sangat keras," begitu kata Ari Angga Prayoga usai pertarungan.

"Alhamdullah, dapat Emas," imbuhnya.

Sementara Solehudin selaku ketua IPSI Kuansing sangat berbangga hati dengan perolehan-perolehan medali yang diraih atlet pencak silat Kuansing.

"Terimakasih, kita hanya bisa bersyukur dan berdo'a untuk kemenangan ini, inilah bentuk suguhan kita kepada negeri yang kita cintai," demikian Ketua IPSI Kuansing, Solehudin, S.Sos menyampaikan.(*)






Tulis Komentar