Dandim Inhil Buka Pelatihan Mesin Sebut Lidi Bagi Babinsa dan Masyarakat

Dandim Inhil Buka Pelatihan Mesin Sebut Lidi Bagi Babinsa dan Masyarakat

KILASRIAU.com -  Dandim 0314/Inhil membuka kegiatan pelatihan mesin serut lidi bagi Babinsa dan masyarakat di wilayah kodim 0314/Inhil, bertempat di Makodim jalan A Yani, Tembilahan Hulu, kabupaten Indragiri Hilir, Selasa (19/7/2022) siang.

Untuk diketahui kabupaten Indragiri Hilir merupakan negeri hamparan kelapa, dengan itu banyak limbah lidi terdiri dari kopra dan sawit membuat kodim 0314/Inhil mempunyai terobosan untuk memaafkan limbah lidi menjadi bernilai ekonomis untuk membantu masyarakat.

Dalam sambutannya Dandim 0314/Inhil Letkol Arh M Nahruddin Roshid S.E,M.Tr(Han) mengatakan delapan wajib TNI salah satunya adalah mengatasi kesulitan-kesulitan masyarakat. Dengan diperkenalkan mesin serut lidi kepada masyarakat mampu untuk menambah pengetahuan serta pendapatan masyarakat.

"Kita hari ini perkenalkan dulu, mesin serut lidinya, dengan begitu kedepannya menjadi penopang kehidupan sehari-hari masyarakat yang ada di wilayah teritorial kodim 0314/Inhil," jelas Dandim.

Dandim berharap kepada babinsa yang mengikuti pelatihan mesin serut lidi, untuk betul-betul mengetahui cara menggunakan mesin dengan dibantu oleh operator.