KILASRIAU.com - Menyemarakkan HUT Bhayangkara ke 76, Polres Indragiri Hilir (Inhil) mengadakan olahraga bersama forkopimda serta masyarakat, Minggu (19/6/2022) pagi di Jalan Swarna Bumi Tembilahan.
Kegiatan olahraga bersama tersebut diikuti Wakil Bupati Inhil H. Syamsuddin Uti Dandim 0314/Inhil diwakili oleh Pasi Ops Kodim 0314/Inhil Kapten Inf Tarmizi, Kajari Inhil Rini Triningsih, Ketua Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Inhil, H. Edy Haryanto Sindrang dan Ketua PSMTI Inhil, Erydjono Djailani.
Kegiatan olahraga bersama diawali dengan Fun Bike antara Polres Inhil, Kodim 0314/Inhil, komunitas Sepeda Inhil serta masyarakat Inhil.
Setelah pelaksanaan Fun Bike, dilaksanakan kegiatan Senam bersama unsur Forkopimda Inhil beserta masyarakat.
Olahraga yang dipimpin oleh Kapolres Inhil AKBP Inhil bersama ini bertujuan untuk mempererat sinergitas forkopimda dan masyarakat serta menyambut Hari Bhayangkara Ke-76.