Sejak Lama di Impikan Masyarakat Akhirnya Terwujud, Bupati Inhil Resmikan Pengoperasian PLTD di CTSM

Bupati Kabupaten Indragiri Hilir HM Wardan

 

KILASRIAU.com - Bupati Inhil HM Wardan secara langsung meresmian Pengoperasian PLTD Cahaya Tiga Sekawanan Mandiri (CTSM) Tempuling, Kamis (9/1/2020).

Peresmian PLTD CTSM ini terletak di di Paret tiga sekawan kelurahan Tempuling, Kecamatan Tempuling, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), dan juga merupakan program DMIJ Plus Terintegrasi bantuan pemerintah Provinsi Riau tahun anggaran 2019.

Pelaksanaan peresmian tersebut juga disejalankan dengan pengobatan gratis bagi masyarakat desa seberang Tempuling desa tiga sekawan oleh UPT Puskesmas Tempuling.

Bupati Inhil menyebutkan bahwa listrik memiliki manfaat yang sangat penting dalam kehidupan kita, bahkan di zaman modern seperti saat ini, listrik bisa dikatakan sebagai salah satu kebutuhan pokok, tidak hanya untuk memberikan kemudahan dalam rumah tangga, tetapi juga sangat berperan dalam menunjang jalannya roda perekonomian, pemerintahan, pendidikan dan lain sebagainya.

"Oleh karena itu, pentingnya manfaat listrik tersebut, maka upaya-upaya dalam rangka memenuhi kebutuhan listrik masyarakat termasuk melalui pembangunan PLTD patut untuk kita apresiasi dan dukung bersama. Syukur Alhamdulillah, pada hari ini kita akan meresmikan pengoperasian PLTD CTSM Tempuling yang merupakan bantuan dari pemerintah Provinsi Riau tahun anggaran 2019 dengan nilai 1,2 milyar dan kapasitas 100 kva," kata Bupati Inhil dalam sambutannya.

Bupati Inhil juga tidak lupa memberikan apresiasi dan terima kasih yang tidak terhingga kepada pemerintah Provinsi Riau atas bantuan yang diberikan, serta kepada semua pihak yang telah berperan dalam pembangunan PLTD CTSM di Parit Tiga Sekawan Kelurahan Tempuling Kecamatan Tempuling ini.

Menurut Bupati Inhil, keberadaan PLTD ini tentunya sangat bermanfaat bagi masyarakat Kelurahan Tempuling khususnya yang tinggal di Parit Tiga Sekawan ini.

Bupati Inhil oleh berharap PLTD ini akan terus berkembang, jumlah pelanggannya terus bertambah dari 130 rumah jadi lebih banyak lagi, dan kalau bisa PLTD ini tidak hanya beroperasi dari jam 6 petang sampai dengan subuh saja, tetapi lebih daripada itu. di samping itu juga berpesan, agar pltd ini dapat dikelola dengan sebalk-baiknya.

"Meskipun sudah ada PLTD, namun saya tetap mengharapkan agar ke depan listrik PLN bisa masuk ke wllayah-wilayah yang belum teraliri listrik 24 jam termasuk di Kelurahan Tempuling ini. dengan adanya listrik 24 jam, tentunya akan berpengaruh positif terhadap kemajuan masyarakat," harap Bupati Inhil.

Bupati Inhil juga menyampaikan terkait pembangunan infrastruktur, Pemerintah Kabupaten Inhil telah membangun jalan di Parit Serang, Parit Sentan, Parit Tiga Sekawan dan Parit Sekacau Kelurahan Tempuling melalui Dmij Plus Terintegrasi.

"Jadi, harapan saya, semoga pembangunan ini dapat terus kita tingkatkan sehingga akan membawa kemajuan bagi Kelurahan Tempuling ke arah yang lebih baik lagi," tutup Bupati Inhil.

Selanjutnya, Camat Tempuling Ridwan S.Sos M.Si menyebutkan bahwa PLTD ini sebenarnya sudah lama di impikan oleh masyarakat desa seberang Tempuling dan Alhamdulillah sekarang warga telah bisa menikmati nya.

" Ini semuanya berkat kesabaran masyarakat dan dukungan serta support dari bapak Bupati Inhil, dan ini bisa terlaksana dengan baik serta masyarakat dapat memanfaatkan nya, ya walaupun kita sama-sama tau desa kami ini cukup terpencil," ucap Camat Tempuling.

Camat Tempuling berhap kepada seluruh masyarakat khususnya di Desa Cahaya Tiga Sekawanan Mandiri (CTSM) Tempuling, agar menjaga kekompakan untuk menjaga apa yang telah di miliki saat ini.

"Semoga dengan adanya PLTD ini masyarakat mampu untuk sama-sama menjaga kekompakan dan merawat apa yang telah kita dapatkan hari ini baik itu pengembangan infrastruktur dan alat penerangan seperti saat ini," tutupnya.
 






Tulis Komentar