Kadisdukcapil Inhil Sebut Siap Sinergi dengan BPS Inhil

KILASRIAU.com - Pelaksanaan Focus Grup Discussion satu data kependudukan yang ditaja Badan Pusat Statistik Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) berjan lancar dan sukses.

BPS bertujuan untuk menyediakan data jumlah, komposisi, distribusi, dan karakteristik penduduk menuju satu data kependudukan indonesia. Dan dipusat Aula Hotel Top 5 serta di ikuti Se- Kecamatan dan Desa Se- Kabupaten Inhil, Senin (16/12/2019).

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Ahmad Ramani mengatakan bahwa pelaksanaan ini sangat bagus sekali dan juga merupakan suatu momen kebersamaan antara Dukcapil Inhil dengan PBS Inhil.

"Alhamdulillah ya, acara diskusi tadi berjan dengan lancar dan hal ini merupakan momen kebersamaan kita antara dukcapil dengan BPS kita kerjakan bagaimana masukkan data yang baik, benar serta menjadi 1 Sinergi. Karena ini suatu momen yang paling tepat untuk kita melangkah menuju," ucap Kadisdukcapil Inhil.

Disdukcapil menggunakan bahawa sanya kami bersama kawan-kawan dari tim TPS siap mendukung dan mensuport apa-apa yang nantinya di butuhkan oleh tim BPS Kabupaten Inhil

"Kami besama kawan-kawan siap mendukung dan mensuport baik itu berupa data, itu akan kami sampaikan serta transparan. Karena Disdukcapil sendiri selama enam bulan sekali ambil data, tentunya ini akan terjadi perubahan," tutupnya.

Kemudian, Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Ajid Hajiji mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Disdukcapil Inhil.

"Terima kasih kepada seluruh pihak bapak Bupati Kepala Dinas Capil Inhil telah mendukung dan menjelaskan diskusi hari ini dan juga sangat berarti bagi kami serta menjadi modal kepercayaan diri untuk menatap sensus penduduk 2020. Tidak lupa juga kepada camat-camat dan kepala desa yang telah ikut berpartisipasi," ungkapnya.

Kepala Dinas BPS berharap semoga apa yang telah disampaikan narasumber bisa bermanfaat untuk kita dan bisa di implementasikan ke masyarakat serta pelaksanaan sensus penduduk 2020 berjan lancar," harapnya.






Tulis Komentar