Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, Bupati Inhil Mengajak Seluruh Komponen Masyarakat Jaga Ke

Humas Inhil

KILASRIAU.com - Dalam rangka mengamankan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia 2019 -2024 dilaksanakan Apel Pengamanan yang dipusatkan di halaman Mapolres Indragiri Hilir yang diikuti Bupati HM.Wardan, Sabtu (19/10/2019) Pagi.

Apel yang dilaksanakan dalam rangka mengamankan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia di Jakarta Minggu (20/10/2019) besok di Gedung MPR/DPR RI khususnya di wilayah Kabupaten Indragiri Hilir-Riau. 

"Seluruh komponen Masyarakat Indonesia khususnya wilayah Kabupaten Indragiri Hilir - Riau bersatu padu, bergandengan tangan untuk menjaga ketertiban dan keamanan didaerah masing-masing". Kata Bupati Inhil setelah mengikuti apel.

Bupati Inhil menambahkan, atas nama Pemda kita laksanakan apel pada pagi ini bersama TNI/Polri untuk dalam rangka mengamankan pelaksanaan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden khususnya di Kabupaten Inhil.

"Saya menghimbau kepada seluruh organisasi-organisasi, Paguyuban-paguyuban mari bersama-sama menjaga ketertiban dan keamanan di daerah Kabupaten Inhil dalam menyonsong Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia," harap Bupati Inhil.






Tulis Komentar