Beku! Suhu di Dieng Mencapai Minus 1 Derajat Celsius

Suhu Minus 1 derajat celsius di Dieng hari ini. Foto: Uje Hartono/detikcom

KILASRIAU.com - Suhu udara di dataran tinggi Dieng kembali turun hari ini. Bahkan, di komplek Candi Arjuna suhu udara sampai -1 derajat.

"Tadi sempat sampai minus satu derajat," ujar Kepala UPT Pengelolaan Obyek Wisata Banjarnegara, Aryadi Darwanto, Sabtu (18/5/2019). 

Menurutnya, menurunnya suhu udara di dataran tinggi Dieng tahun ini lebih awal dibanding tahun sebelumnya. Biasanya suhu akan turun hingga angka minus pada Bulan Juni.

"Jadi bagi wisatawan yang akan ke dataran tinggi dan menginap untuk menyiapkan jaket tebal agar tidak kedinginan," pesannya.

Aryadi menuturkan suhu saat malam hari sudah terasa turun. Suhu minus hari ini terpantau pada sekitar pukul 05.30 WIB. Suhu udara di dataran tinggi Dieng kini sudah kembali normal pada siang hari mulai pukul 07.00 WIB.

"Kalau siang sudah seperti biasa seperti di Dieng pada hari-hari sebelumnya. Tetapi kalau mau menginap atau mau mendaki ke gunung Prau sebaiknya membawa jaket tebal," imbaunya.






Tulis Komentar