Disidak Kadiskes Pasien Mengaku Puas dengan Pelayanan RSUD Selasih

KILASRIAU.com - Untuk memastikan pelayanan publik berjalan lancar, Pelaksana Tugas (Plt) Dinas Kesehatan (Diskes) Kabupaten Pelalawan, Asril melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) Jumat (16/2/2019) tengah malam tadi di RSUD Selasih Pangkalan Kerinci.

Dalam sidak tersebut, sejumlah pasien yang ditanyai Plt. Kadiskes terhadap pelayanan rumah sakit umum ini mengaku cukup puas.

"Berdasarkan sidak tadi malam dan bertanya langsung kepada para pasien dan keluarga mereka puas terhadap pelayanan yang diberikan baik dari fasilitas maupun pelayanan petugas kita," terang Asril, Sabtu (17/2/2019).

Tidak itu saja, pernyataan pelayanan puas ini, kata Asril juga disampaikan oleh salah seorang pasien yang baru saja dipulangkan paksa dari salah satu rumah sakit swasta di Pekan baru.

"Ini sungguh mengembirakan kita. Ketika ada pasien baru saja berobat di rumah sakit swasta di Pekan baru. Ketika berobat ke rumah sakit kita, dia mengaku puas," tambahnya.

Dengan fakta ini, ia berharap kepada semua elemen karyawan di RSUD Selasih agar selalu senantiasa memberikan pelayanan terbaik kepada pasien maupun keluarganya.

"Ke depan jajaran kesehatan akan memberikan pelayanan serta pemantauan pelayanan RSUD serta seluruh Puskesmas sekabupaten Pelalawan," tegasnya, seraya mengharapkan unsur masyarakat memberikan masukan terhadap pelayanan,  terutama media.






Tulis Komentar