Dana Crazy Rich Terkumpul Rp 34 Triliun untuk Infrastruktur

Foto: grandyos zafna

KILASRIAU.com - Pemerintah telah mengembangkan sejumlah model pembiayaan untuk infrastruktur. Salah satu yang terbaru ialah SDG Indonesia One yang merupakan platform kerja sama pendanaan dengan mengkombinasikan beragam sumber dari swasta (private) hingga dermawan (filantropi).

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menerangkan skema tersebut untuk mendukung pembangunan infrastruktur berkelanjutan atau sustainable development goals (SDG's).

"Ini patform yang penting bagi Indonesia, ada pendidikan, kesehatan maupun air bersih, climate changerenewable masuk sini," katanya dalam acara DBS Asian Insights Conference di Jakarta, Kamis (31/1/2019).

Dia mengatakan, sejak diluncurkan pada Oktober 2018, skema ini banyak menarik minat masyarakat. Dia menyebut, hingga saat ini telah menampung dana sampai US$ 2,34 miliar atau setara Rp 33,93 triliun (kurs Rp 14.500).
 

"Sampai hari ini blended finance sudah terkumpul US$ 2,34 billion karena banyak sekali," ujarnya.

Meski begitu, Sri Mulyani menuturkan, dana-dana tersebut banyak berasal dari luar negeri.

"Tapi saya ingin appeal kepada anda banyak yang memberikan grand justru berasal dari luar Indonesia. The high wealth Indonesia mungkin its about timeuntuk ikut," tutupnya.






Tulis Komentar