MPI Bekerja Sama dengan Pemerintah Desa Belantaraya Laksamana Bakti Sosial Sunatan Masal Gratis

MPI Bekerja Sama dengan Pemerintah Desa Belantaraya Laksamana Bakti Sosial Sunatan Masal Gratis

KILASRIAU.com - Pelaksanaan kegiatan bakti sosial sunatan masal yang ditaja oleh Masyarakat Peduli Inhil (MPI) yang bekerja sama dengan pemerintah Desa Belantaraya. Berlokasi di surau Al-Muqarabin Lorong Pos RT 02/RW 07. Minggu, (06/10/2019). 

Antusias dari warga desa belantaraya sangat baik dan terlihat dari padatnya peserta yang berada di lokasi pelaksanaan sunatan masal tersebut. 

Ketua MPI Loly secara langsung meresmikan pelaksanaan sunatan masal yang disaksikan seluruh peserta sunatan. 

Perlu diketahui bahwa sanya MPI ini adalah suatu organisasi yang bergerak di bidang sosial bagi masyarakat yang kurang mampu dan membutuhkannya. 

"Pelaksanaan pada hari ini adalah bentuk kepedulian kami kepada masyarakat dan Desa Belantaraya yang bekerja sama dengan Pemerintah Desa," kata Loly. 

Menurut loly pelaksanaan ini juga adalah bentuk silaturahmi dengan pemerintah Desa dan Masyarakat Desa belantaraya. 

"Kami berharap semoga pelaksanaan ini akan terus terjalin dan kami mengucapkan terima kasih atas partisipasi para warga dengan membawa Anak-anaknya untuk dihitan,"  harapnya. 

Selanjutnya kepala Desa Belantaraya Hasbullah mengatakan jumlah peserta yang mengikuti pelaksanaan sunatan masal ini berjumlah 85 orang. 

"Terima kasih banyak atas bantuannya untuk sama-sama menyelenggarakan pelaksanaan sunatan masal ini," kata Ashabullah. 

Menurut Kepala Desa Belantaraya pelaksanaan ini tidak lain untuk mengurangi beban masyarakat serta Masyarakat bisa Terbantu apa lagi dengan ekonomi sekarang yang kita sama-sama tau. 

Peserta yang mendominasi adalah anak yang berusia 6-10 tahun dan pesertanya tidak hanya dari Desa belantaraya melainkan ada juga dari Desa Tetangga yaitu Desa jerambang," jelas kepala desa. 

Kepala Desa Belantaraya berharap ini akan terus terjalin dan kami dari pemerintah desa tidak menutup diri jika ada dari organisasi lain taupun pemerintah ingin bersama-sama melaksanakan kegiatan bakti sosial di Desa kami. 

"Ini merupakan suatu kebanggaan bagi kami kepada MPI yang bisa langsung turun ke lokasi dan bersinergi melakukan pelaksanaan ini," tutupnya.